Rabu, 09 Mei 2012

Screen recorder dengan recordMyDesktop di Linux

recordMyDesktop merupakan aplikasi screen capture yang berjalan di platform Linux. Program yang bersifat free and open source ini akan sangat membantu anda untuk me record atau merekam sesi desktop anda. recordMyDesktop sangat mudah diinstall dan digunakan.
Aplikasi ini terdiri dari 2 bagian yaitu
  1. Tool command line yang mampu melakukan pekerjaan dasar capturing dan encoding.
  2. GUI tool yang merupakan front end interface yang dibuat dengan bahasa python dan ada 2 yaitu pvGtk (gtk-recordMyDesktop) dan pyQy (qt-recordMyDesktop)
 Berikut ini adalah tampilan GUI/Frontend dari recordMyDesktop. Cukup sederhana memang, tapi sangat mudah di gunakan

Senin, 07 Mei 2012

Internetan Melalui Terminal Dengan w3m

Assalamualaikum wr.wb..
Pada kali ini saya akan memposting tentang Internetan melalui Terminal..
mungkin yang saya postingkan ini telah banyak yang tahu, tetapi banyak juga belum tahu..
Untuk yang belum tahu akan saya kasih tau caranya,caranya kita harus mempunyai sebuah software yang nama w3m. dan juga bukan hanya sofware itu juga tetapi ada yang lain juga seperti links dan lain-lain.

Untuk cara install w3m yaitu :
  1.  Buka Terminal (ctrl+T)
  2.  Lalu install w3m dengan perintah sudo apt-get install w3m
  3.  jika sudah , maka akan ada sebuah pemberitahuan bahwa penginstallan telah Succes

Untuk Internetan melalui w3m caranya :
  1. Buka terminal (ctrl+T)
  2. Lalu masukan perintah w3m (nama web yang mau dibuka) misalkan : w3m www.facebook.com
  3. maka yang akan tampil pada terminal anda ketika dijalankan adalah jendela login facebook tersebut atau jendela web yang anda tuju.
  4.  
    Contoh screenshoot : 
     Sumber : aguscandraharahap.blogspot.com