Rabu, 04 Januari 2012

PHP dan Mysql

Assalamuaikum wr.wb..
pada awal tahun 2012 ini saya akan share tentang PHP dan Mysql..:D

        Php seperti kita ketahui adalah bahasa pemrograman berbasis web. Bahasa ini mempunyai kelebihan yaitu kompabilitasnya dengan berbagai macam jenis database , dukungan dengan berbagai macam jenis sistem operasi. Php lebih cocok dan umum digunakan jika di gabungkan dengan database mysql. Mysql dengan Php seakan-akan dua hal yang tidak dapat dipisahkan. Tentunya untuk dapat menggunakan keduanya dibutuhkan tingkat kemampuan programming tertentu. Tulisan ini ditujukan bagi anda yang ingin mulai menyentuh dan mengembangkan aplikasi berbasis Php mysql. Syarat yang harus dikuasai terlebih dahulu ialah anda harus memahai benar-benar HTML.
     Banyak tutorial di internet, namun penulis yakin bahwa anda pasti bisa html karena HTML itu sebenarnya sangat mudah. Selain anda harus mahir HTML juga dipersiapkan sebuah PHP Triad, Xamp ,dan Wamp.pilih salah satu saja agar browser anda dapat mengenali sintak Php. Penulis sarankan gunakan PhpTriad, XAMP,dan WAMP. Karena PhpTriad ,XAMP, dan WAMP sudah menyertakan Php, MySql, dan PhpMyAdmin. 
       Diasumsikan bahwa php sudah dapat berjalan di browser dan juga anda sudah menginstall MySql. Sekarang buat direktori di folder C:\apache\htdocs, buat direktori dengan nama Sinbad; sehingga direktorinya c:\apache\htdocs\Sinbad. Untuk mengaksesnya anda dapat membuka browser dan mengetikkan http://localhost/sinbad/
       Tutorial ini akan membahas PHP dan Mysql dimana akan dicontohkan bagaimana menghubungkan antara database Mysql dengan PHP, yang dimana akan diajarkan bagaimana menampilkan isi databases, hapus databases,update databases, search databases ,serta membuat login sederhana di databases.
Membuat Database mysql console
Pertama kita akan membuat database di mysql dan menampilkannya di browser tentunya masih menggunakan Php. Untuk Membuat Mysqlnya kita perlu Menginstal PhpTriad, setelah diinstal aktifkan apache dan mysqlnya.
untuk membuat database Mysqlnya langkah yang dilakukan adalah sebagai berikut :
Pertama kali buka CMD (command prompt) dan ketikan :
C:>apache\mysql\bin\mysql -u root -p
Maka akan muncul sebuah lembar kerja mysql di CMD anda Seperti gambar dibawah ini
Setelah terbuka lembar kerja mysqlnya, hal yang harus kita lakukan adalah membuat sebuah database baru. Dengan perintah mysql> create database Sinbad ;
“Sinbad” adalah nama databases yang kita buat, dan jangan lupa setelah anda memasukan perintah diakhirnya anda buat “;” . setelah anda berhasil membuat perintah tersebut yang akan tampil adalah seperti gambar dibawah :

Untuk melihat databases kita masukan Sebuah perintah yaitu mysql> show databases;




Untuk mengaktifkan databases Sinbad masukan perintah yaitu mysql> use Sinbad;


Setelah terbuat databases, maka barulah kita membuat sebuah tabel. Tabel yang kita buat diberi namanya Pengunjung. Untuk membuat tabel kita memerlukan field sebanyak 4 yaitu kode, Nama, Alamat, E-mail.
Perintah untuk membuat Table yaitu mysql>create table pengunjung (kode varchar(10) not
null, nama varchar(50), alamat varchar(50), e_mail varchar (50));


ket :   Varchar : Tipe data
         (50)         : Banyak karakter yang digunakan
         not null   : data yang bersifat tidak boleh kosong
Setelah terbuat Table maka diperlukanlah sebuah Primary Key yaitu sebuah data yang uniquedan harus ada pada setiap table. Untuk memberikan Primary Key perintahnya yaitu mysql> alter table pengunjung add Primary Key (kode);
maka hasilnya akan terlihat seperti gambar dibawah :



Setelah terbuat Table dan juga Primary key maka hal yang harus kita lakukan berikutnya adalah memasukan data. Caranya yaitu dengan membuat perintah mysql> insert into pengunjung values ('16710','Agus Candra Harahap','JL.kijang','aguscandraharahap@yahoo.com');


Untuk memastikan apakah data yang dimasukan tersebut telah terdaftar dalam table pengunjung masukan perintah mysql> select *from pengunjung;
maka hasilya seperti gambar dibawah;


maka selesailah untuk pembuatan databasesnya. Untuk selanjutnya barulah beralih ke PHP.

Menghubungkan Mysql Dan PHP
Setelah databases telah terbuat maka langkah selanjutnya adalah membuat script PHPnya dan menghubungkan Php tersebut dengan Mysql. Untuk yang pertama adalah bagaimana menampilkan tabel databases tersebut kedalam PHP dan biasanya disebut dengan View. yang kedua kita akan melakukan bagaimana cara untuk memasukan record atau biasa disebut dengan Insert. Yang ketiga adalah bagaimana melakukan perubahan isi tabel dan biasa disebut dengan Edit. Yang keempat adalah bagaimana melakukan pengahapusan pada table atau biasa disebut dengan Delete. Yang kelima adalah bagaimana cara melakukan untuk mencari sebuah data pada tabel atau biasa disebut dengan searching. Dan yang terakhir adalah bagaimana membuat sebuah kode pengaman atau biasa disebut dengan Login.

1. VIEW
sekarang kita akan mulai bagaimana caranya menampilkan isi tabel tersebut pada browser yang tentunya menggunakan Php.
<?
$host = localhost;// alamat atau host
$user = root; // username
$pass = ""; // password
$koneksi = mysql_connect("$host","user",$pass);
mysql_select_db("Sinbad",$koneksi);
$query = mysql_query("select * from pengunjung",$koneksi);
$jumlah = mysql_num_rows($query);
echo "<center>Daftar Pengunjung</center>";
echo "Jumlah pengunjung : $jumlah";
while($baris
=mysql_fetch_array($query))
{
echo "<br>";
echo "Kode : ";
echo $baris[0];
echo "<br>";
echo "Nama : ";
echo $baris[1];
echo "<br>";
echo "Alamat : ";
echo $baris[2];
echo "<br>";
echo "Email: ";
echo $baris[3];
}
?>
Source Code view.php

Penjelasan :

  1. Php selalu di awali oleh tag <? Dan di akhiri tag ?>. Seperti pada awal dan akhirnya.
  2. Pada Baris $koneksi = mysql_connect("$host","user",$pass); , merupakan cara untuk melakukan koneksi ke mysql. Syarat koneksi ke Mysql ialah memasukkan nama host / IP, username dan tentunya password. Secata default koneksi ke mysql seperti script diatas dengan host = localhost, user = root, dan password di kosongi. Ringkasnya $koneksi = mysql_connect("$host","user"$pass); dapat di tulis : $koneksi = mysql_connect("localhost","root","");
  3. Setelah terhubung dengan mysql langkah selanjutnya ialah memilih database yang akan digunakan. Pada contoh ini database yang digunakan bernama Sinbad. Baris mysql_select_db("Sinbad",$koneksi); merupakan sintak bagaimana memilih database. 
  4. Setelah memilih database Sinbad, maka kita dapat melakukan query. Dengan sintak $query = mysql_query("select * from pengunjung",$koneksi); maka kita akan mengambil semua record yang terdapat pada tabel pengunjung.
  5. Setelah melakukan query maka kita perlu juga menghitung banyaknya record yang terdapat pada tabel. Baris $jumlah = mysql_num_rows($query); adalah cara untuk menghitung seluruh isi tabel.
  6. Langkah utama ialah bagaimana menampilkan isi tabel ke dalam browser. Baris while($baris =mysql_fetch_array($query)) memasukkan semua isi hasil dari query ke dalam variable $baris. Di dalam $baris inilah semua isi tabel (record) di tampung. Pada contoh diatas untuk menampilkan setiap urutannya menggunakan urutan dari field yang ada di tabel.
         $baris[0] artinya menampilkan isi field Kode. Cara ini sama dengan
         $baris[“Kode”]. Dan seterusnya. Urutan pertama dimulai dengan angka 0 (nol).

Hasilnya di browser :



Kesimpulan :
Untuk menampilkan database mysql di Browser dengan Php langkah-langkahnya :
• Hubungkan dulu Php dengan mysql (menggunakan fungsi mysql_connect())
• Pilih database (menggunakan fungsi mysql_select_db)
• Query (menggunakan fungsi mysql_query())
• Tampilkan (menggunakan fungsi mysql_fetch_array)

Untuk hapus databases,update databases, search databases ,serta membuat login sederhana di databases. Anda bisa membaca ebook ini belajar php dan mysql beersama agus candra harahap , bukan saya tidak mau menulis disini karena akan kepanjangan maka dari itu saya buat saja ebook y..


ebook ini bisa di dowload
disini



terima kasih telah mendowloadnya..
:D
selamat mencoba..




Tidak ada komentar:

Posting Komentar